JAKARTA, M86 - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan akan menyampaikan pidato kenegaraan dalam rangka peringatan hari kemerdekaan RI ke-66 dalam sidang bersama Dewan Perwakilan Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat di Gedung DPR pada pagi hingga siang hari ini.
Presiden juga akan berpidato tentang Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun 2012 beserta Nota Keuangan dalam sidang paripurna DPR.
Berkaitan dengan itu, mucul pula seruan agar masyarakat tidak menyaksikan televisi saat SBY berpidato nanti. Seruan atas nama Koalisi Rakyat Males Dibohongi SBY tersebut muncul dan menyebar melalui BlackBerry Messenger sejak Selasa malam.
Dalam seruannya, masyarakat diajak agar mematikan televisi sebagai langkah untuk menghemat energi.
Berikut seruan melalui pesan BlackBerry tersebut, Senin (15/8) pada pukul 21.28 WIB :
Himbauan!!!!! Gerakan hemat energi : Matikan TV anda pada tanggal 16 Agustus saat pidato kenegaraan SBY di tayangkan.....Gerakan Hemat Energi Indonesia (Koalisi Rakyat Males Dibohongi SBY).
Hingga berita ini diterbitkan di situs berita nasional belum berhasil mendapat tanggapan Istana mengenai hal tersebut. Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha tidak mengangkat ketika dihubungi berkalil-kali ke nomor telepon genggamnya. Demikian juga dengan Staf Khusus Presiden, Heru Lelono, Daniel Sparingga dan Andi Arief. (red/okz)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar